Description: Film reviews and discussion by Amir Syarif Siregar
Menjadi salah satu film yang terkena dampak keberadaan pandemi COVID-19 yang membuat perilisannya berpindah dari layar bioskop ke layanan digital melalui Netflix , Enola Holmes ( Harry Bradbeer , 2020) justru mampu meraih kesuksesan dan hingga saat ini tercatat sebagai salah satu film rilisan Netflix yang paling banyak ditonton sepanjang masa . Tidak terlalu mengherankan. Dengan daya tarik jajaran pemerannya yang diisi nama-nama seperti Millie Bobby Brown – yang namanya kala itu baru saja mengangkasa berkat
Di tengah gempuran horor yang mengisi layar bioskop di tanah air, cukup menyenangkan untuk menyaksikan Inang . Menjadi presentasi horor pertama yang diarahkan oleh Fajar Nugros ( Srimulat: Hil yang Mustahal – Babak Pertama , 2022), Inang bukanlah sajian yang komposisi utama ceritanya hanya berniat untuk mengagetkan atau menakut-nakuti penontonnya. Adegan-adegan teror tersebut masih ada, namun kengerian yang ditonjolkan dalam film ini lebih banyak berasal dari paduan akan eksplorasi yang dilakukan Nugros ser
Dengan naskah cerita yang ditulis oleh Alim Sudio ( Miracle in Cell No. 7 , 2022) berdasarkan film horor asal Korea Selatan yang berjudul Mourning Grave (Oh In-chun, 2014), Kalian Pantas Mati bercerita tentang kehidupan seorang pemuda bernama Rakka ( Emir Mahira ) yang dianugerahi kemampuan untuk berkomunikasi dengan para roh dari orang-orang yang telah meninggal namun masih bergentayangan di sekitaran manusia. Biasanya, para roh tersebut mencoba berkomunikasi untuk meminta bantuan Rakka dalam menyelesaikan